Brunei Tak Incar Kemenangan saat Hadapi Indonesia

0
60
Kapten Brunei Darussalam, Hendra Azam. Foto: TIMNAS.CO

RADARNASIONAL –  Timnas Brunei Darussalam tahu diri dan tak memasang target tinggi saat menghadapi Indonesia di penyisihan Grup A Piala AFF, Senin (26/12/2022).

Brunei yang sudah melakoni dua laga, jadi lumbung gol tim lawan dengan kebobolan 10 gol, dan baru sekali mencetak gol.

Untuk itu, melawan Indonesia di Stadion Kuala Lumpur, Malaysia, Brunei ‘hanya’ ingin mencetak gol.

“Kebobolan 10 jelas berpengaruh pada mental pemain, tapi kami terus berkembang. Bagi kami satu gol itu bisa menjadi penyemat kami untuk kembali bisa mencetak gol pada pertandingan besok (lawan Indonesia,” kata kapten Timnas Brunei Darussalam, Hendra Azam di Malaysia, Minggu (25/12/2022).

Pada laga sebelumnya, anak asuh Mario Rivera harus menyerah dari Thailand dengan skor 0-5 dan kalah dari Filipina dengan skor yang hampir sama yakni 1-5.

Hendra Azam selain menjadi kapten juga merupakan pemain Brunei yang kenyang pengalaman. Bisa membawa Brunei ke Piala AFF juga merupakan prestasi tersendiri karena harus melalui tahapan play off dengan mengalahkan Timor Leste.

“Yang jelas teman-teman mulai berani. Kami akan mencoba untuk mencetak gol lagi,” kata pemain berusia 34 tahun itu.

Sementara itu, pelatih Brunei Darussalam Mario Rivera mengaku sudah menyiapkan tim dengan baik. Pihaknya sadar laga melawan Indonesia merupakan laga yang berat bagi tim yang baru saja kembali ke Piala AFF setelah 26 tahun absen.

“Bisa berada di Piala AFF 2022 adalah kesuksesan. Kita perlu menggunakan turnamen ini untuk mengembangkan pemain. Jika ada yang mengira kami bisa menang melawan Thailand, atau mengalahkan Filipina tiga hari setelah melawan Thailand, dengan terbang ke Filipina dan bermain di rumput sintetis, orang itu pasti tidak tahu apa-apa soal sepak bola,” kata Rivera.

“Saya bangga dengan pemain kami, tetapi suporter harus realistis. Pemain kami belum sanggup tampil 90 menit dalam intensitas tinggi.” pungkas Mario Rivera.

Brunei Darussalam saat ini berada di dasar klasemen Grup A Piala AFF dengan nol poin, sedangkan Indonesia di posisi tiga dengan raih tiga poin dari satu pertandingan.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini