Jalur Keluar Rest Area di KM 429 Tol Semarang-Solo Tertutup Longsor

0
66
Rest Area di KM 429 Tol Semarang-Solo yang Tertutup Longsor Foto: Detikcom

RADARNASIONAL –  Hujan lebat di Kabupaten Semarang pada Selasa (31/1) pukul 16.00 WIB, menyebabkan tebing di Rest Area KM 429 Jalan Tol Ruas Semarang-Solo longsor. Longsor menutup jalan keluar rest area tersebut.

PT Trans Marga Jateng mengatakan, petugas rest area bersama petugas layanan jalan tol segera melakukan pengamanan di lokasi untuk mencegah terjadinya korban.

Mereka menutup lokasi yang longsor dan mengalihkan kendaraan yang akan keluar rest area.

“Setelah lokasi cukup aman, pada pukul 20.30 WIB dilakukan pembersihan terhadap material longsoran yang menutup jalan keluar tersebut,” kata keterangan PT Trans Marga Jateng.

Selain itu, upaya yang dilakukan PT Trans Marga Jateng adalah pengamanan lajur oleh petugas traffic, pembersihan sisa material longsoran menggunakan alat berat dan sterilisasi area radius 100 meter.

“Penyebab kejadian masih dalam pendalaman oleh tim ahli, dan berdasarkan pengamatan di lapangan, diduga ada aliran air yang tidak terkendali di bukit atas longsoran,” jelas PT Trans Marga Jateng.

Lebih jauh, PT Trans Marga Jateng menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan akibat kejadian ini. Kepada pengguna jalan diimbau tetap berhati-hati dan menjaga jarak aman saat berkendara.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini